Desa Wisata Guci Destinasi Wisata Andalan Kabupaten Tegal

Desa Wisata Guci Destinasi Wisata Andalan Kabupaten Tegal – Guci atau yang lebih dikenalnya dengan sebutan wisata guci merupakan sebuah desa yang terkenal di Kabupaten Tegal. Objek wisatanya pun banyak diminati oleh orang-orang baik dari masyarakat Kabupaten Tegal maupun para wisatawan yang berasal dari luar kota. Wisata Guci ini mempunyai lahan dengan luas 210 ha, view yang sangat menawan yang terdapat ditambah dengan pegunungan yang sejuk tentunya akan membawa rasa tersendiri bagi para wisatawan yang hendak berkunjung ke Desa Wisata Guci. 

Daya Tarik Wisata (DTW) yang ditawarkan dari Wisata Guci Tegal ini di antaranya meliputi: 1). Pemandian Air Panas, destinasi ini memiliki daya tarik yang cukup terkenal dan memiliki pemandangan yang cukup indah. Dalam destinasi ini mempunyai pesona air panas alami yang kemudian menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung karena wahana ini bisa dinikmati oleh siapapun. 2). Air Terjun, destinasi ini menawarkan profil Wisata Guci Tegal yang terdiri atas dua air terjun yaitu, Air Terjun Jedor atau Coban Jedir dan Air Terjun Hangan Kembar. 3). Jembatan Kaca Baron Hill, destinasi menyediakan view Jembatan merah setinggi delapan meter, para wisatawan dapat mengunjungi area tersebut yakni dibatasi 20 sampai dengan 25 pengunjung. 4) Curug Pengantin, air terjun kembar ini dihadirkan dalam aliran air jernih disekitaran kolam air yang mengalir.
Baca juga : Daya Tarik Arsitektur Klasik yang Abadi dalam Desain Perkotaan

5). Bukit Bintang, wahana ini menghadirkan banyak panorama pegunungan di Kawasan Wisat Guci Tegal, selain itu, destinasi ini juga memiliki spot foto yang sangat menarik di antaranya view pemandangan alam, bukit bintang, dan penyediaan tempat glamping. 6). Golden Park yang merupakan destinasi wisata yang memiliki kolam air panas. Wahana dalam Golden Park ini mempunyai tempat bermain seperti flying fox, camp family, golden phinisi, kursi putar, area bermain anak, perosotan, spot foto, dan kolam renang.

Semua destinasi dari Guci Kabupaten Tegal ini telah menyugihkan panorama wisata yang sangat indah dan menakjubkan. Selain itu, dalam destinasi di Desa Wsiara Guci, semua para wisatawan dapat dengan leluasa utnuk berkunjung ke tempat mana yang diinginkannya.

Kami selaku konsultan pariwisata mengucapkan terimakasih kepada Instansi terkait atas kepercayaan dan kerjasamanya. Demikian artikel penelitian pariwisata ini disusun, semoga bermanfaat bagi pihak-pihak yang berkepentingan (stakeholders) dalam pembangunan pariwisata setempat. Untuk informasi mengenai penelitian pariwisata, berupa kajian atau pendampingan lebih lanjut dapat menghubungi Admin kami di (0812-3299-9470).

Tags:

No responses yet

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

15 − 14 =

Latest Comments