Tari Wira Pertiwi – Tari ini adalah wujud dari rasa semangat bela negara, ketegasan, ketangkasan dan ketangguhan seorang prajurit putri Indonesia, untuk tanah air dan bangsa tergambar dalam gerakan tari dinamis. Pertama kali tari Wirapertiwi di Balai Sidang Jakarta 17 Agustus untuk Kunjungan tamu negara.
Pengalaman mbak Pur (pelaku Tari PSBK) saat menjamu tamu di Tegalreja, pernah terjadi kesrimpet kain jatuh, tapi bisa bangkit Kembali, namun saat itu tidak sempat mengabadikan dengan video. Namun saat ini dokumentasi wira pertiwi video sudah ada. Deskripsi tari sudah ada di awal padepokan sesuai dengan urutan tari catatan gendhing dan kostum.
Tarian ini merupakan tarian kreasi baru yang belum lama diciptakan oleh seorang seniman asal Yogyakarta yaitu Bagong Kussudiardjo. Bagong Kussudiardjo dikenal sebagai pelopor tarian kreasi baru atau modern di Indonesia. Tari Wira Pertiwi merepresentasikan sosok kepahlawanan dari Tari Wira Pertiwi merepresentasikan sosok kepahlawanan dari seorang prajurit putri Jawa. Bentuk tarian ini dirangkai dari perpaduan gerak tari tradisional kerakyatan dengan tari tradisional klasik. Sumber dari gerakan tari putri ini dikategorikan lenyap yaitu jenis tari putri Jawa yang memainkan peran sebagai tokoh-tokoh wayang wanita seperti Srikandi dan Mustokoweni. Meskipun begitu, tari ini juga bisa dibawakan oleh penari laki-laki karena tari ini juga dapat dikategorikan ke dalam kelas tari putra alus, yaitu gerak-gerak yang diperankan oleh kaum bangsawan seperti Rama, Laksmana, dan lain sebagainya.
Kostum WIRAPERTIWI seperti diturutkaqan M. Ngatini (Mabk Tini) terdiri atas;
- Cemoro sanggul
- Bunga melati asesories, mentul 2 ata kembang goyang
- Subang, baju rompi (dulunjanggan) sekarang pakai rompiseperti golek bludru monte
- Sabuk dari cindeh bentuk kain, slepe darikain
- Kain parang gurdha, isa tidak akai gurhda
- Celana cinde
- Klat baru
- Binggel
- Gendewa, busur endhong
- Dipakai hanya untuk asesories
Ketika misi kesenian keliling jawa timur, Jateng, Bali dan Kabupaten se Indonesia (karya wisata budaya kowilhan 2) Tari Wira Pertiwi dan Yapong menjadi tarian wajib. Ketika itu Wira Pertiwi sebagai Master Piece-nya Padepokan Seni Bagong K.
Ekspresi Wirapertiwi harus mampu membuat sikap “Ebrah”, sigrak karena menggambarkan prajurit Wanita yang pemberani. Teknik penggunaan property masih belum banyak yang paham. Sehingga perlu disinkronkan agar pola gerak dan penampilan tari ini dapat bagus.
Adapun riasnya cantik dengan garis garisnya tegas, karena menggunakan kpstum.
Bagaimana pembakuan tari wirapertiwi. Dari sisi durasi tarian, Ketika dipentaskan di Istana negara harus disesuaikan. Dari situasi ini muncul kreativtas pengemasan, dari durasi aslinya enam menit. Pola lantai dari tari Wirapertiwi tidak berubah.
Proses regenarasi, dengan latihan rutin dilakukan dan diperkenalkankepda anak anak, ini salah satu cara mempertahankan dan meestarian dengan mengajarkan dan mendokumentasikan karya terebut. Dokumentasi penting untuk dikenal generasi berikutnya. Sebagai acuan mengajar. Harapannya untuk bisa menghidupi seniman di saat melatih dan memperkenalkan tari ini melalui berbagai ajang kegiatan pementasan.
Baca juga : TARI KUDA KUDA
Untuk informasi lebih lanjut mengenai pelatihan kami, anda dapat menghubungi Admin kami di nomor (0812-3299-9470)Top of Form
No responses yet